Assisted GPS (A-GPS) digunakan untuk mempercepat waktu start-up dari sistem penentuan posisi berbasis GPS. GPS mungkin memiliki masalah mendapatkan kunci ketika sinyal lemah dan dalam kasus seperti ini A-GPS akan membantu dalam mendapatkan kunci posisi. Bagaimanapun, ketepatan posisi tetap menggunakan Server Bantuan, sehingga diperlukan koneksi data untuk transfer data.

Assisted-Global Positioning System (A-GPS) merupakan penyempurnaan dari GPS sebagai satelit penentu posisi di belahan bumi. Satelit GPS yang dimiliki bumi ada 24 satelit dalam enam orbit, setiap orbit ditempati oleh 4 buah satelit dengan interval antara yang tidak sama. Satelit ini ketinggian rata-rata dari permukaan bumi sekitar 20.200 km.

Metode Advanced Positioning yang terdapat pada A-GPS merupakan metode penentuan posisi yang paling tinggi akurasinya dibandingkan metode deteksi posisi lainnya seperti misalnya Time Difference Of Arrival (TDOA), maupun Enhanced Observed Time Difference (E-OTD) sehingga A-GPS jauh lebih efisien dan efektif dalam mengakses informasi dari satelit karena tidak perlu mencari data satu persatu dari ke-24 satelit yang ada, namun A-GPS telah mengetahui sasaran (satelit) mana yang dibutuhkan atau dituju.
Share To:

Post A Comment: