Selama ini Nintendo terus digempur dengan berita buruk mengenai sulitnya penjualan konsol Wii U mereka, jika dibandingkan dengan pesaingnya seperti Sony PlayStation 4 dan Xbox One. Namun kali ini ada berita bagus bagi Nintendo.

Perusahaan game legendaris asal Jepang ini mengumumkan bahwa penjualan Wii U naik 48 persen dibandingkan kuartal yang sama di tahun sebelumnya. Pemicu kenaikan ini adalah peluncuran game Mario Kart 8.

Game balapan dengan tokoh legendaris Mario Bros dan kawan-kawan ini terjual sebanyak 470 ribu kopi hanya di bulan Juni. Sampai saat ini, Mario Kart 8 sudah terjual 885 ribu unit. Secara keseluruhan, untuk software game Nintendo mengalami peningkatan pesat sebesar 129 persen.

via GSMarena
Share To:

Post A Comment: