Sebelumnya Smartphone Nokia X2 dikatakan memakai sistem operasi X software versi 2.0, dan ternyata memakai basis dari OS Android 4.3 Jelly Bean.

Perubahan kode dasar ini diketahui dari dokumentasi developer Nokia untuk X2 yang menyebutkan bahwa Nokia X2 memakai framework pengembangan Android AOSP API Level 18. Jika dilihat  dari referensi Google, Android AOSP API Level 18 ini adalah Android 4.3 Jelly Bean. Sedangkan Nokia X, X+, dan XL diketahui memakai API Level 16 yang sama dengan Android 4.1 Jelly Bean.

Namun, Nokia secara resmi menyebutkan bahwa Nokia X, X+, dan XL tidak akan bisa update ke X software platform 2.0.

via GSMArena
Share To:

Post A Comment: